Besok (7/9), grand final untuk PUBG Mobile Star Challenge 2019 akan digelar di Taipei Heping Basketball Stadium . Selama dua hari, enam belas gaming creator akan berkolaborasi dengan 16 tim professional PUBG Mobile untuk bertanding dalam turnamen yang memperebutkan hadiah sebesar 250.000 USD ini.
Pada awalnya, ada 32 nama content creator yang masuk ke dalam nominasi PMSC 2019 . Tapi, usai sesi voting yang berlangsung awal bulan Juli lalu, tersisa 16 nama yang berhak tampil di Taipei . Situs pemilihan masih dibuka hingga saat ini, dan kamu masih bisa memberikan dukungan bagi content creator favoritmu hingga tanggal 8 September. Voting tertinggi akan mendapatkan penghargaan pada hari terkahir PMSC 2019.
Menariknya,
PMSC 2019
juga menghadirkan event
reality show
bernama
Road to Stardom.
Film
mini-series
sepanjang lima episode ini menceritakan perjalanan setiap
content creator
saat berlatih dengan timnya. Mulai dari persiapan di balik layar, membangun kerja sama, hingga pembentukan strategi untuk babak final nanti.
Tencent
melakukan kerjasama dengan
Google Play
untuk video ini dan merilisnya via
YouTube.
Pastikan kamu menonton semua aksi keseruan di
reality show
ini dulu
yah
, Sobat Esports!
Berikut adalah tim-tim dan pasangan content creator yang akan berpartisipasi di PMSC 2019 :
Account linking tutorial
— VSPN (@VSPN_esports) September 5, 2019
1. Click “Settings” at the left column on YouTube
2. Click “Connected Accounts” > “PUBG MOBILE”
3. Press "Connect" and log in your game account with preferred gameplay region. #PMSC2019 #PUBGMOBILE #GooglePlay #VSPN pic.twitter.com/VURNvxxAlq
PUBG Mobile akan menyediakan live streaming untuk turnamen ini di YouTube . Selain itu, kamu juga bisa mendapatkan hadiah in-game hanya dengan menyaksikan live streaming . Namun kamu perlu menghubungkan akun PUBG Mobile dengan YouTube terlebih dahulu!
Empat match akan dipertandingkan setiap harinya, mulai dari map Sanhok, dilanjutkan dengan Miramar, Vikendi , dan terakhir Erangel. Total delapan match berlangsung selama dua hari dan tim dengan poin tertinggi akan keluar sebagai juara.
Juara pertama bakal menerima 100.000 USD, sementara runner-up memperoleh 50.000 USD, dan terakhir 25.000 USD bagi tim posisi ketiga. Bagaimana pendapatmu Sobat Esports, siapa nih tim jagoan kamu?